Bisnis melalui website bisa kamu lakukan dengan mudah. Namun, kamu juga perlu mengetahui cara menulis deskripsi produk agar lebih menarik dan menjual. Yuk, simak di sini!

Menjual produk bisnismu kini bisa lebih mudah dengan pemasaran digital. Ketika berbisnis online, ada banyak pengoptimalan yang bisa kamu lakukan. Salah satu caranya adalah dengan menulis deskripsi produk yang baik dan menarik.

Deskripsi produk tak hanya berfungsi untuk mempermudah calon konsumen mengenali produk, namun juga untuk meyakinkan pembeli terhadap produk yang kamu jual. Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menulis deskripsi produk yang menarik.

Berikut cara menulis deskripsi produk agar lebih menjual.

5 Cara Menulis Deskripsi Produk 

katarsa-tips-menulis-deskripsi-produk

Sumber: Envato.com

1. Pahami target konsumen 

Sebelum menulis deskripsi produk, kamu harus mengenali target konsumen terlebih dahulu. Jika kamu menjual produk olahraga, kamu dapat menjelaskan cara penggunaan, jenis bahan, dan kualitas yang membedakan produkmu dan produk lainnya.

Baca Juga: Perlukah Membuat Content Calendar untuk Bisnismu?

Cara ini bisa kamu awali dengan memahami buyer persona, yaitu mencari tahu karakter calon konsumen, mulai dari minat mereka hingga hal yang mereka butuhkan. Selain itu, kenali pula gaya bahasa yang sering mereka gunakan.

2. Tekankan pada keunggulan produk 

Setelah memahami target konsumen, sebaiknya kamu bisa fokus kepada keunggulan produk. Dalam deskripsi produk yang dibuat di dalam website, sebaiknya kamu memperlihatkan keunggulan produk yang dijual oleh bisnismu, misalnya apa yang membedakan produkmu dan produk lain yang dijual di pasaran. Selain itu, kamu juga bisa menjelaskan manfaat produk yang kamu jual.

3. Gunakan trik psikologi marketing

Strategi pemasaran yang baik dapat dilakukan dengan trik psikologi marketing. Artinya, kamu bisa memberikan sentuhan emosional di deskripsi tersebut. Ada banyak cara untuk memberikan pesan yang menyentuh emosional target konsumen, salah satu caranya adalah dengan story telling. Jika bisnismu menjual produk lokal, pastikan kamu memiliki visi dan misi yang disesuaikan dengan kebudayaan bangsa Indonesia. Dengan demikian, produkmu akan lebih menarik perhatian calon konsumen.

Baca Juga: Cara Membuat Call To Action (CTA) untuk Bisnismu

4. Gunakan kata-kata yang menarik dan variatif

Dalam menulis deskripsi produk, sebaiknya kamu menggunakan kosakata yang mudah dipahami. Namun, pastikan kosakata yang dipilih tidak monoton dan membosankan sehingga tidak menarik perhatian calon konsumen.

5. Tambahkan kata kunci SEO

Menggunakan kata kunci SEO dalam deskripsi produk merupakan hal yang utama. Kamu dapat memudahkan calon pembeli untuk menemukan produk di search engine result page (SERP). Di mana pun kamu berjualan, baik di marketplace atau website pribadi, kamu dapat menggunakan kata kunci agar produk yang kamu jual lebih mudah ditemukan.

Itulah lima cara menulis deskripsi produk agar lebih menarik dan lebih menjual.

Kamu punya pertanyaan lainnya seputar digital marketing? Yuk, hubungi Katarsa melalui Whatsapp!

TELEPON SEKARANG WHATSAPP SEKARANG