Dikutip dari website Hubspot, hashtag adalah suatu frasa kata kunci yang dieja tanpa menggunakan spasi, dengan tanda pagar di bagian depannya. Tujuannya untuk mempermudah pengguna media sosial untuk menemukan apa yang sedang mereka cari.

Ketika kamu menggunakan hashtag pada Instagram, kamu bisa berpotensi untuk meningkatkan performa engagement pada postingan tersebut. Selain itu, hashtag juga digunakan memberikan konteks. Misalnya #DigitalMarketing, #Traveling, atau #Architecture.

Membuat hashtag khusus brand juga bisa menjadi langkah efektif untuk mempromosikan bisnis kamu. Ini akan mempermudah audiens untuk menemukan produk-produk yang terkait dengan brand kamu.

Menentukan hashtag di Instagram tentunya tidak bisa asal-asalan. Dengan melakukan riset yang baik, hashtag bisa dijadikan senjata yang sangat efektif. Saat ini sudah banyak tools yang bisa digunakan untuk membantu kamu mencari hashtag mana yang paling populer dan relevan. Apa saja toolsnya?

Kali ini Katarsa akan memberikan rekomendasi tools apa saja yang bisa kamu gunakan untuk melakukan riset hashtag, yuk simak penjelasannya:

1. AutoHash (App)

AutoHash adalah aplikasi gratis yang dapat diunduh di Google Play Store. AutoHash bekerja menggunakan algoritma untuk menemukan hashtag yang cocok dengan postingan Instagram yang kamu inginkan. Setelah itu akan muncul beberapa hashtag yang direkomendasikan oleh aplikasi ini.

AutoHash juga dapat mendeteksi jenis foto/postingan yang diupload oleh penggunanya. Misalnya, jika kamu mengupload foto makanan, maka hashtag yang akan muncul juga adalah hashtag tentang makanan. Begitu juga dengan foto/postingan lainnya.

2. Keywordtool.io (Web)

Keywordtool.io merupakan situs pencarian hashtag dan kata kunci yang paling terlengkap. Dengan Keywordtool.io kamu bisa mencari kata kunci populer yang ada di Google, Youtube, Bing, Amazon, App Store, Ebay, Google Play Store, Instagram, Twitter, Pinterest, dan Google Trends.

Kamu bisa menggunakan Keywordtool.io dengan mengetik hashtag yang kamu inginkan. Setelah itu Keywordtool.io akan menampilkan berapa orang yang sudah memposting hashtag tersebut di Instagram, berapa orang yang sudah mencari hashtag yang kamu ingin gunakan, tren yang berkaitan dengan hashtag tersebut dan seberapa besar kompetisi yang akan kamu hadapi dalam menggunakan hashtag tersebut.

Namun Keywordtool.io hanya bisa diakses secara bebas untuk para pengguna yang sudah mempunyai akun. Jika kamu ingin menggunakan situs ini untuk riset hashtag, cobalah untuk membuat akun di situs Keywordtool.io.

Baca Juga: 5 Referensi Blog Digital Marketing Terbaik untuk Bisnis

3. Leetags (App)

Leetags merupakan aplikasi yang berfungsi sebagai generator hashtag di Instagram. Jika kamu ingin menggunakan Leetags, cukup kamu ketik satu atau lebih hashtag yang ingin kamu gunakan di kolom pencarian tanpa tanda baca apapun dan harus menggunakan spasi. Kemudian Leetags akan memunculkan hashtag yang sedang tren yang berkaitan dengan hashtag yang kamu inginkan.

Leetags juga akan memaparkan jumlah postingan yang menggunakan hashtag yang kamu inginkan, sehingga kamu akan lebih mudah untuk memilih hashtag mana yang lebih relevan dengan foto ataupun konten yang ingin kamu posting di Instagram. Kamu bisa mengakses Leetags melalui websitenya dan bisa juga mendownload aplikasinya secara gratis melalui Google Play Store dan App Store.

4. Tag Me (App)

Tag Me merupakan aplikasi yang tidak hanya berfungsi untuk riset hashtag saja, tetapi juga menyediakan rekomendasi caption untuk postingan kamu. Caption yang direkomendasikan akan disesuaikan dengan setiap kesempatan, perasaan, dan momen tak terlupakan yang ingin kamu posting.

Terdapat juga fitur Community yang bisa membuat kamu saling terhubung dengan pengguna lainnya dan melihat koleksi hashtag yang disimpan oleh para pengguna Tag Me di komunitas tersebut.

Tag Me juga mempunyai fitur Automatic Hashtags with Image Labeling, di mana fitur ini bisa digunakan untuk mengupload foto atau konten yang kamu inginkan, sehingga Tag Me akan merekomendasikan hashtag apa saja yang berkaitan dengan foto atau konten yang kamu upload di Tag Me. Kamu bisa mendownload aplikasinya secara gratis melalui Google Play Store dan App Store.

Baca Juga: 7 Tips Desain Media Sosial agar Bisnis Makin Eksis

6. RiteTag (App & Web)

Ritetag merupakan aplikasi dan website untuk riset hashtag yang berfungsi sebagai generator hashtag. Kamu bisa menggunakan RiteTag ini dengan cara mengupload foto ataupun konten yang kamu inginkan, dan kemudian RiteTag akan memberikan rekomendasi hashtag yang relevan. RiteTag juga mempunyai fitur untuk mendeteksi hashtag tersebut dengan beberapa warna, misalnya pada berikut ini:

  1. Rainbow: warna ini menandakan bahwa kamu hanya bisa menggunakan hashtag di Instagram
  2. Merah: warna ini menandakan bahwa hashtag yang ingin kamu gunakan mudah dikalahkan oleh hashtag lainnya yang mempunyai popularitas yang lebih baik
  3. Abu-abu: warna ini menandakan bahwa kamu tidak bisa menggunakan hashtag yang ingin kamu gunakan, karena sangat sedikit orang yang mengikuti hashtag tersebut

RiteTag juga mempunyai fitur untuk membandingkan hashtag yang kamu gunakan dengan hashtag lainnya yang saling berkaitan, dan di fitur ini RiteTag akan memunculkan statistik terhadap hashtag yang akan kamu gunakan dengan hashtag lainnya yang saling berkaitan.

Kamu bisa mengakses RiteTag melalui websitenya dan bisa juga mendownload aplikasinya secara gratis melalui Google Play Store dan App Store.

Punya pertanyaan lebih lanjut seputar content marketing, atau keseluruhan strategi penerapan digital marketing? Silakan chat langsung dengan kami melalui Whatsapp di sini dan juga lihat layanan kami di sini

TELEPON SEKARANG WHATSAPP SEKARANG

Exit mobile version