Twitter adalah media sosial dengan target market anak-anak muda hingga orang dewasa. Karena itu, Twitter bisa menjadi wadah untuk meningkatkan kesadaran brand bisnismu. Simak lengkapnya di sini!

Perkembangan teknologi membuat media sosial juga ikut berkembang. Salah satu media sosial yang kini kerap membahas topik-topik yang sedang viral di kalangan anak muda dan orang dewasa adalah Twitter. Sejak didirikan pada tahun 2006, perusahaan media sosial ini pernah sedikit meredup karena kehadiran Instagram. Namun, di tahun 2018-an Twitter mulai aktif dimainkan kembali oleh para anak muda. 

Twitter menjadi sarana berbagi cerita, yaitu dengan menciptakan thread di posting-an. Bertambahnya pengguna dari waktu ke waktu membuat Twitter mengembangkan platform-nya dengan menambahkan fitur-fitur yang bermanfaat bagi bisnis, salah satunya adalah fitur ads dan trending topic. 

Baca Juga: 5 Manfaat Blog bagi Bisnis UMKM dan Perusahaan Rintisan

Ternyata, menjadi trending Twitter bagi bisnis memiliki strategi tersendiri, lho. Bagaimana cara tingkatkan awareness bisnis dengan trending Twitter? Simak informasi yang telah Katarsa rangkum di sini.

Cara Tingkatkan Awareness Bisnis dengan Trending Twitter

1. Pilih Hastag yang Tepat 

Kamu perlu tahu terlebih dahulu tentang algoritma Twitter. Sama seperti Instagram, Twitter juga memiliki algoritma yang dapat mengatur sebuah kata atau cuitan menjadi viral. Twitter menyusun algoritma dengan penggunaan hastag atau target kata yang ingin dijadikan trending topik. 

Hal itu membuatmu perlu mempertimbangkan hastag yang tepat agar tweet kamu viral dan bisnismu pun bisa dikenal dengan pengguna Twitter. Potensi hastag yang akan viral umumnya berkaitan dengan keresahan masyarakat atau topik yang sedang booming  di hari tersebut. Jadi, cobalah lebih selektif dalam penggunaan hastag.

2. Pilihlah Akun Terkenal untuk Membantu Mempromosikan Bisnis

Influencer Instagram jelas berbeda dengan Twitter. Karena itu, pastikan kamu sudah memiliki daftar nama-nama influencer Twitter yang cocok dengan identitas brand-mu. Biasanya, akun-akun yang sudah terkenal ini memiliki pengikut yang banyak dan bisa membantu mendukung bisnismu.

Baca Juga: Key Opinion Leaders (KOL), Pentingkah untuk Bisnis?

3. Buatlah Tim untuk Membuat Hastag Menjadi Viral

Untuk meningkatkan brand awareness bisnis dengan trending Twitter, kamu perlu memiliki tim yang solid. Setelah memiliki tim, kamu bisa menerapkan hastag telah kamu ciptakan untuk di-tweet oleh tim kamu saat berjalannya social media campaign. 

4. Gunakan Fitur Trending Topik Berbayar

Jika kamu ingin memperkenalkan bisnis kepada audience Twitter dalam waktu yang cepat, kamu bisa menggunakan fitur trending topik berbayar. Tren promosi ini bisa berdampak tinggi dalam waktu kurang dari 24 jam. 

Itulah cara tingkatkan awareness bisnis dengan trending Twitter. Pastikan kamu mengikuti langkah-langkah di atas agar social media campaign dapat berjalan dengan lancar. 

Tertarik untuk mengaktifkan social media campaign untuk bisnismu? Yuk, hubungi Katarsa, Digital Agency Jakarta Selatan melalui WhatsApp!

TELEPON SEKARANG WHATSAPP SEKARANG

Exit mobile version